ketika lama
geliat terdalam
mengalir dari dalam
tanpa terbendung
untuk kemudian
harus dikatakan
kesana kemari
kau bicara sesuka
jauh ku tak dengar
umbar katamu sebebas
kepulan asap tertiup angin
lalu menjauh dan menghilang
tak memanas daun telinga
kau buat banyak dan terlalu berlebih
dugamu mengukur langkah dan kepergian
seakan tak ada sedikit kenal rupa pengeja
jiwa terasa punya keliarannya sendiri
meniti jauh langkah diujung-ujung pulau
hingga saat senja beranjak bertanya tentang
semua yang telah tertempuh dan akan kemana lagi
halang tak ada merintang utuh bebasnya jiwa ini
kemana ia bertempat hanya bagian yang berbalik
dari kedipan penggenggam dirinya tang telah bertanggal
dari semua penutup-penutup kehalusan belapis luar
tanpa pernah lagi bersembunyi dari sengat panjang gelombang sinar
cintamu yang dipertanyakan untuk siapa kini tertuju......
ketika keadaan ini belum bisa membawaku kembali ....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar